Earth Hour 2013 segera tiba. Seperti tahun-tahun sebelumnya, jutaan orang akan mematikan lampu secara serentak untuk menghemat konsumsi listrik dunia. Dan seperti tahun-tahun sebelumnya pula, kami ingin mengingatkan Anda untuk mematikan lampu paling boros energi yang bisa kita matikan setiap hari tanpa menunggu Earth Hour. Simak infografisnya di bawah ini. Salam Earth Hour 2013! :)
Tag Archives: Bumi
Earth Hour 2012
Earth Hour 2012 akan segera tiba. Apakah Anda berpartisipasi? Ya? Luar biasa. Anda telah ikut berpartisipasi dalam penghematan energi bagi masa depan anak cucu kita kelak, dan menolong planet Bumi.
Untuk merayakan kebaikan dan ketulusan hati warga dunia dalam merayakan event yang satu ini, kami mempersembahkan sebuah infografis tentang upaya penghematan energi lain yang bisa kita lakukan untuk menolong planet kita, planet Bumi. Simak infografisnya berikut ini:
Repost: Pengalaman Hidup Seorang Vegan
2012 adalah tahun kesepuluh saya menjalani diet vegetarian. Delapan tahun saya bervegetarian dan akhirnya saya meningkatkannya menjadi vegan dalam dua tahun terakhir ini. Ketika memindahkan materi-materi dari blog yang lama ke blog yang baru ini, saya terpikir untuk memindahkan juga artikel yang satu ini karena saya rasa isinya cukup berharga untuk memberikan inspirasi bagi teman-teman vegetarian ataupun para calon vegetarian. Karena merupakan artikel dari blog sebelumnya, saya menyebutnya ‘repost’. Ada sedikit update disana sini, ada sedikit perubahan tampilan artikel melalui gambar dan pemenggalan paragraf yang lebih memudahkan Anda membacanya, tetapi sebagian besar isi dari artikel ini tetap sama. Selamat menikmati :)